Minggu, 14 Juli 2013

Bersama Mahasiswa, DPU Kaltim gelar Buka Bersama di Panti Asuhan




Samarinda – Dana Peduli Ummat Kalimantan Timur (DPU Kaltim) bersama Lembaga Dakwah Kampus Informatika Studi Islam (LDK INSI) menggelar buka bersama di Panti Asuhan Ruhama Samarinda pada hari minggu (14/7/2013). Buka bersama ini juga dihadiri oleh Mahasiswa yang berasal dari Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Widya Cipta Dharma (STMIK WICIDA), Universitas Kutai Kartanegara, Politeknik Negeri Samarinda, dan Universitas Mulawarman. 

Acara dibuka oleh panitia dengan diawali pembacaan Al-Qur’an. Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian tausyiah oleh Ustadz Sutrisno yang merupakan salah satu pengurus DPU Kaltim. Beliau menyampaikan pentingnya memanfaatkan ramadhan ini dengan amalan-amalan kebaikan. 

“Daripada tidur lepas amalan wajib(sholat 5 waktu) mending di isi dengan hal-hal yang bermanfaat, banyak tilawah dan banyak berdo'a. Karena do'a adalah senjata umat muslim. ” Ujar ustadz yang biasa Tris ini. 

Dari pihak LDK INSI menyampaikan kegembiraannya atas terlaksananya agenda buka bersama ini. 

“Kami INSI merasa sangat senang karena acara ini merupakan acara yang pertama kalinya dari INSI dengan berbuka puasa bersama anak-anak panti Asuhan Ruhama. Apalagi dengan melihat anak-anak panti asuhan yang lucu-lucu dan bahagia tatkala kedatangan kami maupun ketika kami akan pulang.” Ungkap salah satu panitia dari LDK INSI. 

LDK INSI merupakan lembaga dakwah kampus di STMIK WICIDA Samarinda. Lembaga yang pengurusnya dari kalangan mahasiswa ini, didirikan pertama kali pada tanggal 9 September 1998. Sampai saat ini LDK INSI masih tetap eksis dengan agenda-agenda internal maupun eksternal kampusnya. 

Donasi yang diberikan oleh LDK INSI STMIK WICIDA sebesar Rp 6.000.000,- yang nantinya akan di salurkan melalui via DPU Kaltim, dan penyaluran yang dilakukan di Panti Asuhan Ruhama ini masih sebagian berkisar 1,8 juta rupiah. Selebihnya akan disalurkan merata ke berbagai wilayah di Kalimantan Timur.

0 komentar:

Posting Komentar